- Back to Home »
- BERITA BISNIS »
- Jual Buku Online, Usaha Simple yang Menjanjikan
Posted by : CABACA
Selasa, 27 Agustus 2013
Jual Buku Online, Usaha Simple yang Menjanjikan – danausaha.net. Saat ini tekhnologi dunia semakin maju dan memberikan banyak kemudahan pada kehidupan manusia. Salah satunya pada aspek ekonomi. Jika dulu perdagangan hanya dilakukan dengan cara barter, saat ini orang dapat melakukan perdagangan bahkan tanpa saling bertemu satu sama lain antara pembeli dan pejual. Semua dapat diselesaikan secara instan tanpa ada batasan ruang dan waktu. Seseorang di pulau jawa dapat melakukan perdagangan dengan semua orang di penjuru Indonesia hanya bermodalkan koneksi Internet.
Jika dulu berdagang hanya dilakukan oleh mereka yang bermodal, pun tak sama seperti saat ini. Manusia semakin kreatif untuk meningkatkan taraf dan mutu kehidupannya. Tak bermodal reseller pun jadi, menjadi salah satu prinsip yang dipegang banyak orang. Kita dapat melakukan penjualan suatu produk bahkan tanpa modal 1 rupiah pun. Salah satu yang biasanya dilakukan adalah melakukan penjualan buku online, usaha simple yang menjanjikan.
Kenapa disebut usaha simple dan menjanjikan? Disebut simple karena mekanisme yang perlu kita lakukan adalah memasarkan produk (sebelumnya meninjau keberadaan buku) dan kemudian baru membeli buku setelah klien kita mentransfer uangnya. Sehingga tidak ada satu pun modal yang kita keluarkan untuk membeli buku. Dan disebut menjanjikan karena bisa dihitung berapa jumlah akademisi di Indonesia ini dari sabang sampai marauke. Mereka masih membutuhkan buku sebagai sumber ilmu utama mereka yang pada kenyataannya belum tentu ada di daerah mereka masing-masing.
Sayangnya usaha sampingan seperti ini masih sangat sulit dilakukan selain mereka yang berada di pulau jawa. Hal ini dikarenakan karena pusat distribusi barang dilakukan di pulau jawa. Dengan harga yang dapat dikatakan lebih murah dari tempat lainnya. Selain itu lokasi pulau jawa yang strategis (berada di tengah) memberikan kenyamanan tersendiri bagi penjual dalam melakukan ekspedisi pengiriman barang.
Bagaimana tertarik menggeluti usaha jualan buku online ini?