- Back to Home »
- TRIK TOKO ONLINE , TUTORIAL »
- Tutorial Mengedit Foto Produk Toko Online
Posted by : CABACA
Minggu, 09 November 2014
Foto sangat berperan dalam meningkatkan peluang terjualanya sebuah produk. Konsumen kita hanya melihat pada produk kita melalui foto saja. Nah, jika foto yang kita sajikan menarik, maka akan memikat pembeli. Namun, jika foto kita tidak terlalu menarik, maka pembeli pun enggan membeli. Nah, kali ini trik bisnis online akan memberi tutorial dalam mengedit foto produkagar lebih terlihat professional walaupun Anda menggunakan kamera Handphone.
jangan berkecil hati, jika Anda hanya punya kamera HP untuk memotret produk Anda. Saya pun memotret produk saya menggunakan foto HP china. Ok. Kita mulai.
Siapkan file produk yang sudah difoto. Misalnya foto ini. Foto ini saya ambil dengan kamera HP.
Dan, hasilnya adalah seperti ini.Ok. Kita mulai ya.
Buka program Photoshop. Belum punya? Cari di Internet banyak banget.
Ctrl-O untuk membuka file yang akan kita edit.
Pilih file yang akan di edit dan tekan Open. Kemuadian gambar itu akan muncul di area Photoshop.
Nah, selanjutnya akan kita potong gambar tersebut pada bagian yang hanya kita perlukan. Pilih gambar seperti ini di sebelah kiri.
Kemudian, pelan-pelan klik mengelilingi gambar yang akan kita pilih.Lakukan hingga sampai ke titik awal kita memulai. Setelah itu klik kanan dan pilih "make selection".
Isilah Feather radius dengan angka 2.
Dan hasilnya adalah seperti dibawah ini. kan muncul garis putus-putus.
OK. Biarkan seperti itu dulu. Sekarang buat jendela baru. Caranya klik file > New.
Kemudian atur lebar dan panjang seperti dibawah ini. Jika sudah tekan OK.
Akan muncul area kerja baru berwarna putih.
Nah, drag (tarik) layar gambar yang tadi kita edit, sehingga melayang di atas layar yang baru.
Pilih gambar seperti dibawah ini yang ada disebelah kiri.
Drag gambar yang sudah kita potong tadi ke layar baru.
Atur besar kecilnya gambar sesuai dengan lebar layar.
Kemudian beri bayangan agar tidak terkesan melayang. Caranya double klik pada layer gambar.
Kemudian pilih Drop Shadow.
Atur seperti di bawah ini.
Klik Ok, dan jadi. Tinggal diberi teks.
Selamat mencoba.
thx.infonya sangat membantu.^^
BalasHapus